Sunday, October 30, 2011

5 Tahap Membangun Komunitas Maya

Senin, 2011-10-31 10:16:00 WIB



(ICTF - FYI) Komunitas adalah kumpulan manusia atau kelompok yang berkumpul dan berdiskusi karena memiliki tujuan atau ketertarikan yang sama dalam suatu bidang tertentu.
Community building (membangun komunitas) bukan hanya monopoli orang yang bergerak di darat, tetapi juga di dunia maya.
Komunitas maya lebih fleksibel terutama dalam dimensi ruang dan waktu. Siapapun, kapanpun dan dimanapun kita berada, kita masih bisa tetap aktif bergabung dan berdiskusi dalam komunitas maya.

Berikut ini 5 langkah atau tahap awal dalam membangun komunitas maya :


1. IDENTIFICATION
Intinya adalah identifikasi menyeluruh terhadap diri anda, Siapa anda? Apa potensi anda? Apa karya anda? Apa kompetensi anda? Ini adalah titik terpenting karena hasil identifikasi potensi dan kompetensi diri anda akan menentukan lahan dan bidang perdjoeangan yang akan anda garap.

2. SEGMENTATION
Langkah kedua yang anda perlu lakukan adalah melihat dan menganalisa pasar. Inti dari segmentation (segmentasi) adalah bagaimana anda bisa mengidentifikasi dan memanfaatkan peluang yang ada di pasar dengan kreatif.

3. SOLUTION
Anda berusaha meng-create solusi yang bisa benar-benar memecahkan masalah pada proses segmentasi diatas, yang memiliki unsur uniqueness (keunikan) yang tinggi.? Komunitas elearning dan pembelajaran jarak jauh yang berkonsep dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat.

4. SELLING
Inti selling adalah bagaimana anda bisa “menjual” solusi anda kepada publik dan membuktikan bahwa solusi anda adalah berkualitas. Tetap menjaga relationship secara kontinyu dengan kontributor dan pengguna solusi anda. Community cohesion (kerekatan komunitas) harus anda jaga dengan membuat mailing list, forum atau event yang mengumpulkan aktifis komunitas baik secara maya maupun darat. Selling harus meliputi benefit selling, feature selling dan solution selling. Dan yang saya maksud selling disini bukan berarti menjual sesuatu dan mendapatkan uang dari situ.

5. BRANDING
Selling akan semakin kuat kalau anda lakukan branding dengan baik. Arahkan solusi untuk bisa dinikmati media massa baik cetak maupun elektronik, yang anda harapkan dapat menyebarluaskan informasi tentaung solusi yang anda buat. Banyak menulis di koran dan majalah, sehingga anda dikenal banyak orang demikian juga dengan solusi yang anda tawarkan. 


No comments:

Post a Comment