Saturday, September 4, 2010

Jazz, CR-V dan Freed Andalan Honda

Honda masih terus mengandalkan tiga modelnya, Honda Jazz, CR-V dan Freed untuk mempertahankan eksistensinya di pasar mobil tanah air.


shoopingandnews


Hal tersebut dibuktikan dengan catatan penjualan Honda di bulan Agustus 2010, dimana secara total Honda menjual sebanyak 6.025 unit.

Penyumbang terbanyak tetap Honda Jazz, dengan torehan penjualan sebanyak 2.124 unit, meningkat dari bulan sebelumnya yang hanya terjual sebanyak 1.920 unit Honda Jazz.

Sementara model SUV Honda CR-V, bulan Agustus lalu sudah mencatatkan
penjualannya sebanyak 1.636 unit, juga naik dari bulan sebelumnya yang terjual sebanyak 1.606 unit.


shoopingandnews


Tak mau kalah, MPV tujuh penumpang Honda Freed pun ikut mendongkrak penjualan Honda dengan catatan penjualan sebanyak 1.250 unit di bulan Agustus 2010 ini. Sedangkan MPV di kelas premiumnya, Honda odyssey terjual sebanyak 86 unit.

Segmen sedan, Honda City masih terlaris dengan penjualan 408 unit, disusul Honda Accord yang bisa terjual sebanyak 265 unit dan terakhir dilengkapi dengan Honda Civic yang terjual sebanyak 265 unit.

Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy mengatakan, bulan Agustus merupakan titik puncak penjualan selama satu tahun.

shoopingandnews


"Oleh karena itu, Honda akan berusaha untuk memenuhi setiap permintaan yang datang, dan melakukan distribusi secepatnya kepada konsumen," ujarnya.

No comments:

Post a Comment